Kamis, April 25, 2024

SEKDAKAB SIJUNJUNG TUTUP BBGRM KE XV TAHUN 2018

Sekretaris Daerah Kabupaten Sijunjung, Zefnihan menutup kegiatan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) ke XV tahun 2018 tingkat Kabupaten Sijunjung secara resmi di Lapangan Bola Kaki Damar-Damar Jorong Pale Kenagarian Pematang Panjang, Kamis ( 22/11).

Dalam arahannya ia mengatakan dengan kegiatan BBGRM ini kita mengharapkan agar nilai-nilai kegotong royongan dan nilai- nilai kebersamaan serta nilai-nilai persatuan dan kesatuan akan tetap tumbuh subur dan lestari di tengah-tengah masyarakat kita.

“Nilai-nilai tersebut merupakan modal sosial yang sudah kita miliki secara turun temurun dari para pendahulu kita. Berbagai sarana dan prasarana yang telah berhasil dibangun melalui kegiatan ini, hendaknya dapat dipelihara bersama-sama sehingga manfaatnya bisa lebih lama dirasakan oleh masyarakat,” ujarnya.

” Kepada Nagari-Nagari yang telah berhasil melaksanakan kegiatan BBRM ini dengan baik, saya ucapkan terimakasih dan penghargaan yang tinggi, Semoga keberhasilan ini akan semakin mendekatkan kita pada tujuan pembangunan yang kita cita-citakan yaitu terwujudnya Nagari Madani di daerah kita ini, yang antara lain tergambar dari tingkat kesejahteraan masyarakat yang memadai di segala bidang”, tutupnya.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Nagari, Syukri menjelaskan tujuan pelaksanaan BBGRM adalah untuk menggelorakan kembali kepedulian dan peran aktif masyarakat dengan sangat kekeluargaan menuju kepada penguatan integritas nilai-nilai sosial budaya melalui kegiatan- kegiatan gotong royong dalam kehidupan sehari .

Pj Wali Nagari Pematang Panjang, Jedra Sudirman mengucapkan terima kasih kepada semua unsur terkait yang telah mempercayai Kenagarian Pematang Panjang sebagai lokasi penutupan kegiatan ini.

” Terima kasih kepada undangan yang telah berkesempatan hadir pada kesempatan ini serta terima kasih kepada panitia atas kerja sama dan kerja kerasnya”, ucapnya. (Noven/Iyoy-Kominfo)@sijunjung.go.id

Related Articles

- Kepala Daerah -spot_img

Latest Articles