Senin, Januari 27, 2025
spot_img
BerandaKegiatanRelawan Sijunjung Bantu Penanganan Banjir Bandang, PMI Tanah Datar Berikan Apresiasi

Relawan Sijunjung Bantu Penanganan Banjir Bandang, PMI Tanah Datar Berikan Apresiasi

MC Sijunjung -Sebanyak tiga kali relawan Sijunjung ikut serta membantu penanganan banjir bandang yang melanda Kabupaten Tanah Datar.

Hal itu disampaikan oleh Ketua PMI Sijunjung, Nedia Fitri Benny.

Ia juga mengatakan berkat kerja sama tim relawan yang sangat baik dengan relawan lainnya di lokasi bencana, kita mendapatkan pujian dan terima kasih dari PMI Tanah Datar yang merasa terbantu.

“Kami sangat mengapresiasi setinggi tingginya kepada para relawan yang berjibaku ikut memberikan bantuan tenaga dalam membersihkan material lumpur yang masih menimbun beberapa rumah warga akibat bencana galodo di Kabupaten Tanah Datar,”ujar Nedia Fitri Senin (27/5/2024).

Lanjutnya, semoga lelah dan keringat yang telah dikeluarkan oleh relawan kita dalam membantu korban benca alam ini dibalas oleh Allah Swt hendaknya, dan diberikan kesehatan serta rezeki yang berlipat ganda.

Diketahui sebelumnya, PMI Kabupaten Sijunjung turut membantu dengan mengirimkan relawan yang terdiri dari PMI, Satpol PP dan Damkar ditambah Tagana Kabupaten Sijunjung.

Keberangkatan relawan ini dilepas langsung oleh Ketua PMI Kabupaten Sijunjung, Riri Benny Dwifa di halaman Kantor Satpol PP dan Damkar setempat.

Keberangkatan relawan ini membawa peralatan mesin pompa air, satu sepeda motor, dan 3 buah mobil yang nantinya bisa untuk membantu transportasi dalam penanggulangan bencana di Tanah Datar.(*)

RELATED ARTICLES

Most Popular

Recent Comments