Kamis, April 25, 2024

Pemilu 2019, 156.595 DPT Warga Sijunjung Mencoblos di 717 TPS

Muaro, MC Sijunjung  – Kalau tidak ada aral melintang, pada Rabu, 17 April 2019, sebanyak 156.595 Daftar Pemilih Tetap (DPT) warga Sijunjung, Sumatera Barat, pada Pemilu 2019 ini akan memilih di 717 Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang tersebar di delapan Kecamatan dan di 61 Nagari di daerah itu.

“Pada Pemilu 2019 yang dilaksanakan besok, sebanyak 156.595 Daftar Pemilih Tetap (DPT) akan mencoblos di 717 TPS. Diharapkan warga bisa menggunakan hak pilihnya di TPS yang sudah ditentukan,” kata Lindo Karsyah, Ketua KPU Sijunjung pada awak media, Selasa (16/4/2019) sehari jelang Pemilu.

Disebutkannya, dari 156.595 DPT itu terdiri dari, 77.853 laki-laki dan 78.742 DPT perempuan. Untuk diketahui, 156.595 DPT tersebut tersebar di delapan Kecamatan dan 61 Nagari.

Di Tanjung Gadang, DPT 18.429 terdiri dari 9.133 pemilih laki-laki dan 9.296 pemilih perempuan dengan 9 nagari 93 TPS. Kecamatan Sijunjung, DPT 30.040 terdiri dari 14.818 pemilih laki-laki dan 15.222 pemilih perempuan dengan 9 nagari dan 141 TPS.

Di Kecamatan IV Nagari, DPT 10.799 terdiri dari 5.331 pemilih laki-laki dan 5.468 pemilih perempuan dengan 5 nagari dan 49 TPS. Sedangkan Kamang Baru, DPT 32.995 terdiri dari 16.729 pemilih laki-laki dan 16.266 pemilih perempuan dengan 11 nagari dan 151 TPS.

Di Lubuk Tarok, DPT 11.887 terdiri dari 5.889 pemilih laki-laki dan 5.998 pemilih perempuan dengan 6 nagari dan 51 TPS. Kecamatan Koto VII, DPT 25.255 terdiri dari 12.495 pemilih laki-laki dan 12.760 pemilih perempuan dengan 6 nagari dan 112 TPS.

Di Kecamatan Sumpur Kudus, DPT 18.245 terdiri dari 9.128 pemilih laki-laki dan 9.117 pemilih perempuan dengan 11 nagari dan 81 TPS. Di Kecamatan Kupitan, DPT 8.945 terdiri dari 4.330 pemilih laki-laki dan 4.615 pemilih perempuan dengan 4 nagari dan 39 TPS.

Bahkan untuk mensukseskan Pemilihan Umum (Pemilu) 2019, penyelenggara Pemilu di Sijunjung mengerahkan sekitar 35.850 petugas termasuk saksi dari peserta Pemilu untuk 717 TPS yang ada di delapan kecamatan di Kabupaten itu. Hal itu diungkapkan Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Sijunjung, Sumatera Barat, Agus Hutrial Tatul.

“Di tiap TPS kita melibatkan anggota KPPS 7 anggota, keamanan 2 dan PAM TPS 1 anggota jumlahnya 10 anggota dan ditambah saksi dari peserta Pemilu  yang jumlanya tiap TPS ada kisaran 50 petugas dan itu jika hadir semua,” jelasnya.

“Artinya, dari 717 TPS yang ada di delapan kecamatan, maka jumlah petugas termasuk saksi jumlah mencapai 35.850 petugas. Diharapkan Pemilu di Sijunjung tidak terjadi kecurangan,”ungkapnya.

Sementara itu, Komisioner Bawaslu Kabupaten Sijunjung,  Riki Minarsah berharap penyelenggaraan Pemilu di Sijunjung dapat berjalan jujur dan adil (Jurdil).

“TPS yang berada di dekat rumah/posko tim kampanye jumlahnya mencapai 79 TPS dan dikuatirkan berpotensi terjadi kerawanan. Nah, untuk itu diperlukan pengawasan,”kata Riki Minarsah. (Dinda/sap)@sijunjung.go.id

Related Articles

- Kepala Daerah -spot_img

Latest Articles