Jumat, April 19, 2024

LAPAS JALIN KOORDINASI DALAM RANGKA TINGKATKAN SISTIM KEAMANAN

Untuk mengantisipasi terjadinya hal serupa, pasca insiden kaburnya ratusan tahanan di lapas Sialang Bungkuk Kota Pekan Baru Provinsi riau beberapa waktu lalu, membuat sistem pengamanan di lingkungan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) kelas IIB Muaro Sijunjung terus ditingkatkan. Termasuk menjalin kerjasama dan koordinasi dengan pihak aparat Polres Sijunjung untuk mendukung pengamanan di dalam lingkungan lapas yang kondisinya sudah memprihatinkan.

Hal tersebut diungkapkan Kapolres Sijunjung AKBP Imran Amir didampingi Kapolsek Sijunjung Iptu Yadi Lubis serta Paur Humas Iptu Ajo Nasrul usai melakukan koordinasi dengan KaLapas Kelas IIB Muaro Sijunjung Marten, Senin (8/5) kemarin terkait peningkatan pengamanan lapas. Menurutnya, koordinasi tersebut penting dilakukan  dalam upaya mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban di dalam lingkungan lapas yang ada di kabupaten Sijunjung tersebut yang sudah over kapasitas.

“Pasca insiden yang terjadi di salah satu lapas yang ada di Provinsi Riau, kita harus melakukan antisipasi Insiden kerusuhan dan keributan di dalam lingkungan lapas, agar jangan sampai kejadian yang sama terulang kembali diwilayah hukum Polres Sijunjung,” ujar Kapolres.

AKBP Imran Amir yang belum satu minggu  menjabat sebagai Kapolres Sijunjung menjelaskan bahwa Polres Sijunjung akan membantu sistem pengamanan Lapas Kelas IIB Muaro Sijunjung dengan sistem melaksanakan patroli rutin dengan metode Sambang dan Dialogis di lingkungan Lapas pada saat pertukaran shift petugas lapas setiap harinya secara rutin, termasuk pengamanan pada hari libur dan jam-jam yang terbilang rawan.

“Kondisi keamanan di lapas kelas IIB Muaro Sijunjung sudah sangat memprihatinkan. Karena lapas kelas IIB Muaro Sijunjung yang kapasitasnya bisa menampung 150 orang, kini ditempati oleh 301 orang warga binaan yang dijaga oleh empat orang personil Lapas. Sehingga terjadi kerawanan dan kelemahan dalam pengamanan jumlah warga binaan yang over kapasitas, Patroli sambang dan dialogis tersebut dilakukan pada siang dan malam hari. Sebab, setiap detik situasi berubah. Jika terjadi hal yang menonjol dan mencurigakan segera dilaporkan ke kepolisian” ujarnya.

Pihaknya menambahkan, petugas yang berpatroli bersama-sama dengan petugas Lapas berkoordinasi memeriksa kondisi dan aktifitas tahanan dan narapidana untuk mengetahui sejauh mana pengamanan di Lapas tersebut. “Patroli terus dilakukan secara bergantian baik dilakukan dari Polsek Sijunjung maupun Sabhara Polres Sijunjung. Selain sebagai ajang silaturrahim, patroli dan sambang ini juga dimaksudkan untuk menambah rasa kebersamaan dan kerja sama yang baik antar instansi maupun masyarakat,” ucap Imran Amir.

Sementara itu, Kalapas Kelas IIB Muaro Sijunjung, Marten menyambut positif kerjasama dan koordinasi terkait peningkatan pengamanan Lapas Kelas IIB Muaro Sijunjung antisipasi insiden yang terjadi dilingkungan Lapas oleh Polres Sijunjung. “Saya berterima kasih kepada Kapolres Sijunjung beserta jajarannya yang telah memberikan respon positif terkait pengamanan di Lapas kelas IIB Muaro Sijunjung terkait insiden di Lapas Pekan Baru beberapa waktu lalu, dimana saat ini Lapas Kelas IIB kekurangan personil serta telah mengalami over kapasitas, sehingga indikasi serta antisipasi insiden didalam lingkungan Lapas bisa dihindari,” ujarnya.(endo)@sijunjung.go.id

 

Related Articles

- Kepala Daerah -spot_img

Latest Articles