Rabu, April 24, 2024

KESBANG SELENGGARAKAN PELATIHAN BELA NEGARA

Aparatur Kantor Kesatuan Bangsa dan Perlindungan Masyarakat (Kesbang dan Limnas) menyelenggarakan pelatihan bela negara dalam dua angkatan terhadap 160 generasi muda se-Kabupaten Sijunjung, pada lokasi bakaua adat, di Jorong Padang Ranah, Nagari Sijunjung.

Angkatan pertama dilaksanakan dari 16 sampai 18 Mei dengan peserta 80 orang. Angkatan kedua 18 sampai 20 Mei 2017 yang pesertanya juga 80 orang.

Pelatihan yang bertujuan memberikan pemahaman, pengetahuan dan mendorong tumbuhnya kesadaran bela negara bagi pemuda se-Kabupaten Sijunjung dalam rangka menjamin kelansungan hidup bermasyarakat, berbangsa dan bernegara berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945, dibuka oleh Wakil Bupati Sijunjung H. Arrival Boy, di UDKP Kecamatan Sijunjung, Selasa (16/5).

Pembukaan yang ditandai dengan memasang tanda peserta kepada perwakilan, dihadiri unsur Forkopimda, sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Camat Sijunjung dan nara sumber.

Disamping memberikan pemahaman, pengetahuan dan mendorong tumbuhnya kesadaran bela negara bagi pemuda se-Kabupaten Sijunjung, penyelenggaraan pelatihan juga  bertujuan memberikan pemahaman sejarah dan makna nilai-nilai perjuangan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) bagi generasi muda sebagai motivasi dalam meningkatkan kesadaran bela negara, kata Kasi Kesbang, Riko Hidayat selaku panitia pelaksana.

Tujuan lain, adalah membentuk kader sebagai pelaksana deteksi dini dan cegah dini terhadap permasalahan yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa, tambah Riko.

Wakil Bupati Arrival Boy berharap pelatihan yang diselenggarakan menimbulkan kesamaan persepsi tentang pentingnya bela negara bagi setiap warga untuk masa depan yang lebih baik. nas@sijunjung.go.id

Related Articles

- Kepala Daerah -spot_img

Latest Articles