Senin, Juli 1, 2024

Kecamatan Kamang Baru Sabet Juara Umum MTQ Nasional ke 41 tingkat Kabupaten Sijunjung

MC Sijunjung – Wakil Bupati Sijunjung, Irradatillah secara resmi menutup pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional ke- 41 tingkat Kabupaten Sijunjung di Nagari Kamang, Kecamatan Kamang Baru, Sijunjung, Kamis (27/6/2024).

Perolehan juara MTQ itu juga diumumkan saat penutupan dan juara umum berhasil diraih oleh tuan rumah yakni Kecamatan Kamang Baru.

Camat Kamang Baru, Asrijal mengatakan sebagai tuan rumah pergelaran MTQ Nasional ke-41 tingkat Kabupaten Sijunjung bertekad memperebutkan piala bergilir.

“Alhamdullah untuk pelaksanaan acara MTQ berjalan sukses tak hanya itu Kecamatan Kamang Baru pun sukses juga mengukir prestasi raih juara umum,” katanya saat dihubungi, Jumat (28/6/2024).

Ia juga menjelaskan prestasi yang diperoleh saat ini merupakan buah dari kerja keras para kafilah yang telah dipersiapkan sejak Januari 2024.

Asrijal pun mengucapkan terima kasih pada semua pihak yang terlibat mulai dari peserta, pendamping kafilah, official serta seluruh masyarakat Kamang Baru.

Dijelaskannya untuk perolehan juara dua diraih Kecamatan Sijunjung, juara tiga dicapai oleh Kecamatan Koto VII.

Rangking empat Kecamatan IV Nagari dan Kecamatan Sumpur Kudus, rangking lima diperoleh Kecamatan Tanjung Gadang, rangking enam didapatkan Kecamatan Kupitan dan rangking tujuh Kecamatan Lubuk Tarok. (*)

Related Articles

- Kepala Daerah -spot_img

Latest Articles