Dalam rangka memperingati Hari Keluarga Nasional (HARGANAS)ke-30, Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPP-KB) Kabupaten Sijunjung melaksanakan berbagai macam kegiatan yang dilaksanakan di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Simpang Logas Muaro Sijunjung pada Selasa 8 Agustus 2023
Kegiatan dengan tema “Menuju Keluarga Bebas Stunting untuk Indonesia Maju” ini dilaunching langsung Bupati Sijunjung, Benny Dwifa Yuswir, S.STP, M.Si ditandai dengan pelepasan balon serta gerakan sarapan telur dan kacang padi bersama anak PAUD dan dihadiri Kepala perwakilan BKKBN Provinsi Sumbar, Fatmawati, ST, M.Eng, Wakil Ketua DPRD, Redi Susilo bersama Unsur Forkopimda lainnya, Ketua TP PKK, Ny. Riri Benny Dwifa, Ketua GOW, Ny. Donna Iraddatillah dan kepala OPD lainnya
Bupati Benny Dwifa dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada Kader, Penyuluh Keluarga Berencana (PKB), Forum GenRe dan Keluarga Besar DPP_KB pada Acara Peringatan Hari Keluarga Nasional ke-30 tahun 2023 pada hari ini.
“Selamat mengikuti perlombaan bagi peserta yang akan menambah wawasan dan pengetahuan dalam penerapan ilmu di lapangaan. Semoga momentum ini juga menjadi ajang silahturahmi bagi keluarga Besar Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPP-KB) Kabupaten Sijunjung,”ujarnya
Ia berharap dengan adanya kegiatanPeringatan Harganas ini bukan hanya seremonial setiap tahunnya saja, tetapi benar – benar dapat menjadikan Keluarga sebagai pondasi utama dalam setiap segi kehidupan. Mewujudkan keluarga yang sehat dan sejahtera dimulai dari Perencanaan Keluarga yang Baik.
Benny mengatakan, Stunting sebagai masalah gizi kronis akibat kurangnya asupan gizi dalam jangka waktu panjang. Sehingga menyebabkan terganggunya pertumbuhan pada anak. Stunting juga menjadi salah satu penyebab tinggi badan anak terhambat, sehingga lebih rendah dibanding anak-anak seusianya.
“Mari kita jadikan momentum ini sebagai awal dan pengingat (alarm) untuk kita memperhatikan kualitas keluarga dan generasi kita selanjutnya. Bagimana pemberian nutrisi dan asupan terbaik bagi anggota keluarga bahkan sejak 1000 hari pertama kehidupan sebagai langkah awal yang efektif mencegah Stunting,”ajak bupati
Kepala Dinas PP-KB, Roni Satria, S.STP mengatakan, maksud dan tujuan dilaksanakannya kegiatan tersebut untuk meningkatkan kesadaran kepada masyarakat, serta peran akan pentingnya memiliki keluarga kecil yang bahagia dan sejahtera.
“Untuk itu orang tua diingatkan memberikan pola asuh yang tepat demi membentuk generasi sehat, berkarakter dan berkualitas dikemudian hari. Generasi sehat Menuju keluarga bebas stunting untuk Indonesia maju,”ujar Roni
Peserta pada kegiatan tersebut tambah Roni, adalah Kader Kelompok Kegiatan sebanyak 64 orang, Penyuluh Keluarga Berencana Kecamatan dan Penyuluh Lapangan Keluarga Berencana sebanyak 43 orang dan perwakilan dari 8 kecamatan se-Kabupaten Sijunjung.
Adapun kegiatan yang diadakan ini lanjut Roni diantaranya adalah :,1. Kampanye Gerakan Makan Protein Hewani untuk Pencegahan Stunting oleh Murid TK Pertiwi, TK Bhayangkari , PAUD Percontohan dan dilanjutkan senam gembira bersama. 2. Senam IOSKI Mars Sijunjung, 3.Lomba bermain peran Tim Pendamping Keluarga (TPK), 4.Lomba Penyuluhan Kader BKB, dan 5.Lomba Hiburan yang akan diikuti oleh Keluarga besar DPP_KB dan Forum GenRe. Masing masing Kecamatan mengutus Kader terbaiknya untuk mengikuti lomba tersebut.
Sementara itu, Sekretaris DPP-KB, Hendri Nurka, S.Sos, M.Si mengatakan bahwa Sebelumnya juga telah diadakan Penilaian Camat Terbaik ( sebagai Ketua Tim Pelaksana TPPS Kecamatan ) dengan indikator penilaian mengacu pada peran dan tugas Ketua Tim Pelaksana TPPS Kecamatan berdasarkan Keputusan Bupati Sijunjung Nomor : 188.45/KPTS-BPT-2023 tentang Pembentukan Tim Percepatan Penurunan Stunting Kecamatan.
“Hasil penilaian Camat Terbaik dan pemenang lomba akan diumumkan pada kegiatan Seminar Hari Keluarga Nasional pada Hari Kamis tangal 10 Agustus 2023 di Gedung Pancasila,”ucap ucap Hendri
Pada acara launching ini tambah Hendri, juga dilakukan penyerahan penghargaan kepada Bupati Sijunjung, Benny Dwifa Yuswir berupa, (1). Piagam penghargaan juara 1 pengelola DAK teebaik smester 1 tingkat Sumbar, (2). Piagam penghargaan terbaik 1 untuk dinas PP-KB kategori kabupaten tentang pelayanan KB serentak sejuta aseptor, dan (3). Penyerahan penghargaan terbaik 2 kategori kabupaten cakupan terbanyak dalam pengisian KKA. (Noven)