Jumat, April 19, 2024

BUPATI UCAPKAN TERIMA KASIH KEPADA MASYARAKAT

Tim Ramadhan Kabupaten Sijunjung yang dipimpin Bupati H. Yuswir Arifin Datuak Indo Marajo, bersilatarrahim dengan jemaah Masjid Darul Ikhlas Nagari Koto Baru, Kecamatan IV Nagari,  Sabtu (11/6) malam.

Tim yang didampingi Camat IV Nagari, Khamsiardi  dan ketua TP-PKK kecamatan Ny. Khamsiardi, beranggotakan 16 orang. Terdiri dari anggota DPRD H. Junaidi, ketua MUI H. Hidayahtullah, Kepala Dinas PU Surya Efendi, Kepala Dinas Kesehatan H. Edwin Suprayogi, Kepala BP4KKP Ronaldi, ketua KPU Taufiqurrahman, Kepala Kantor Satpol PP Mashariyanto, Kabag Kesra Mukharlis, Kabag Humas dan Protokol H. Ruswan, ketua tim penggerak PKK Ny. Hj. En Yuswir Arifin, TP PKK Ny. Ny. Wir Mashariyanto, Kasubag Protokol Rosman Efendi serta  wartawan Singgalang Nasrul Rasyad.

Disamping memberikan bantuan 10 buah Al Quran standar  dan tiga gulung tikar karpek sajadah,  Bupati Yuswir Arifin juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Koto Baru khususnya dan warga Kabupaten Sijunjung umumnya.

Ucapan terima kasih disampaikan bupati, karena berkat dukungan segenap lapisan masyarakat, dalam kepemimpinannya di periode pertama (2010-2015), banyak program, kegiatan dan pembangunan yang terlaksana sebagaimana mestinya sesuai sasaran dan harapan.

“Sejak saya diberi amanah dan kepercayaan oleh masyarakat untuk memimpin Kabupaten Sijunjung tahun 2010, berkat dukungan segenap lapisan masyarakat, Alhamdulillah hingga sekarang banyak program, kegiatan dan pembangunan yang terlaksana sebagaimana mestinya sesuai sasaran dan harapan,” kata bupati.

“Untuk itu, atas nama pemerintah daerah dan pribadi, saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Sijunjung tampa kecuali, dengan harapan ke depan dukungan yang diberikan lebih ditingkatkan. Karena untuk membangun daerah yang lebih maju, sehingga masyarakatnya sejahtera, dukungan segenap lapisan masyarakat sangat diperlukan. Mustahil pemerintah mampu melaksanakan pembangunan dengan baik bila dukungan dari masyarakat tidak ada,” tegas bupati.

Dalam safari Ramadhan itu, bupati juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Nagari Koto Baru yang telah memberi amanah dan kepercayaan kepada dia untuk kembali memimpin Kabupaten Sijunjung lima tahun ke depan (2026-2021) bersama Arrival Boy.

 “Dalam kesempatan baik ini, saya dan adinda Arrival Boy juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Nagari Koto Baru yang telah memberi amanah dan kepercayaan kepada kami untuk memimpin Kabupaten Sijunjung lima tahun ke depan. Amanah dan kepercayaan itu akan kami tindaklanjuti dengan melaksanakan pemerintahan dan pembangunan sebaik mungkin bersama seluruh pihak dan segenap lapisan masyarakat,” kata Bupati Yuswir Arifin.

Ketua MUI H. Hidayahtullah yang bertindak selaku penceramah, dalam uraiannya menjelaskan tanda-tanda orang yang bertaqwa serta kebesaran, keagungan dan kemulian Bulan Ramadhan. –nas.sijunjung.go.id

Related Articles

- Kepala Daerah -spot_img

Latest Articles