Selasa, April 23, 2024

BUPATI SIJUNJUNG IKUTI RAKOR NASIONAL DATA TERPADU 2017

Bupati Sijunjung Yuswir Arifin mengikuti Rapat Koordinasi Nasional Data Terpadu Tahun 2017 di Hotel Sahid Jakarta, Kamis (24/08/2017) malam. Dalam kesempatan ini Bupati didampingi Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak Drs.Ahmattulah dan Kepala Dinas Bapppeda Febrizal Anshori, M.Si.

Rakor dibuka secara resmi Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Puan Maharani. Melalui Rakor Nasional Data Terpadu ini, Menko PMK berharap dapat menghasilkan basis data terpadu yang berkualitas, sehingga dapat menjadi acuan bagi setiap Kementerian/Lembaga dalam menyalurkan program dan/atau bantuan sosial kepada masyarakat tidak mampu.

Rakor Nasional Data terpadu ini bertemakan meningkatkan peran aktif pemda dalam verifikasi dan validasi data terpadu untuk penanganan fakir miskin.

Adapun tujuan dari Rakor ini untuk membangun persamaan persepsi dan sinergitas anatar pusat dan daerah dalam penanggulangan kemiskinan, terciptanya kesamaan pemahaman tentang mekanisme verifikasi dan validasi data terpadu, meningkatnya kapasitas daerah dalam pelaksanaan verifikasi dan validasi terpadu, serta terbangunnya dukungan dan komitmen bersama antara pusat dan daerah dalam menunjang keberhasilan percepatan penanggulangan kemiskinan melalui program perlindungan sosial.(Tim Media _Kominfo)@sijunjung.go.id

 

 

Sumber : Kadis Sosial Ppr dan Perlindungan Anak, Drs. Ahmatullah

Related Articles

- Kepala Daerah -spot_img

Latest Articles