Kamis, April 25, 2024

Bupati Lepas Kafilah Sijunjung

Sijunjung. MC. Sijunjung, – Diawali dengan makan bersama, di rumah dinas bupati, di Bukit Berbunga, Kamis (13/6) sore, Bupati Yuswir Arifin Datuak Indo Marajo melepas keberangkatan kafilah Kabupaten Sijunjung  untuk mengikuti Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Sumbar ke-38 di Kota Solok.

Acara yang berlangsung dalam nuansa Islam, dihadiri Wakil Bupati H. Arrival Boy, unsur Forkopinda, Sekdakab; Zefnihan, pejabat teras Pemkab, kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Kabag dan camat.

Kepada qori dan qoriah yang akan membela nama Kabupaten Sijunjung di arena keagamaan dua tahunan ini, bupati berharap dan berpesan supaya mengikuti perlombaan dengan semangat yang bergelora dan mental  yang hidup. Jangan grogi dan loyo.

“Modal pertama dalam perlombaan, adalah semangat yang bergelora dan mental tanding yang hidup. Jangan loyo dan jangan gerogi. Karena lawan yang dihadapi pada hakikatnya sama  dengan kita. Baik pisik, mental dan kemampuan mau pun peluang. Namun jangan lupa berdoa sebelum berlomba, karena doa itu menuntun kita menuju kemenangan dan meraih prestasi,” kata bupati.

Selain mengikuti perlombaan dengan semangat yang bergelora dan mental  yang hidup kepada seluruh kafilah bupati juga berpesan supaya menjaga kesehatan, menjaga nama baik diri dan daerah serta menegakan disiplin.

Untuk sekedar informasi, sebagai ucapan terima kasih kepada qori dan qoriah yang berhasil meraih juara, baik perorangan mau pun beregu, Pemkab Sijunjung sudah menyediakan bonus yang nilainya lebih besar dari bonus yang diberikan terhadap qori dan qoriah yang meraih juara pada MTQ tingkat Sumbar tahun sebelumnya, ulas bupati.

Bonus yang sudah disediakan, untuk peraih juara I perorangan Rp30 juta, juara II Rp15 juta, juara III Rp10 juta, juara harapan I Rp7 juta, harapan II Rp5 juta dan juara harapan III Rp3 juta.

Untuk qori dan qoriah yang mengikuti lomba dengan beregu yang berhasil meraih juara I menerima bonus Rp17,5 juta/orang, juara II Rp10 juta/orang, juara III Rp6,5 juta, juara harapan I Rp4 juta, harapan II Rp3 juta dan juara harapan III Rp2 juta/orang.

Sementara pelatih dan official menerima bonus 30 persen dari total bonus perorangan dan 25 persen dari total bonus beregu, jelas Bupati Yuswir Arifin.

Dalam kesempatan itu, kepada dewan juri yang diberi amanah dan kepercayaan menilai penampilan serta kemampuan qori dan qoriah pada MTQ  ke-38 tingkat Sumbar ini, Bupati Yuswir Arifin berharap  melaksanakan tugas dan tanggungjawab seobjektif mungkin, adil dan netral. Jangan berpihak, karena keberpihakan itu berugikan qori dan qoriah serta daerah.

Kepada kepala OPD se-Kabupaten Sijunjung bupati berharap meluangkan waktunya untuk ikut memberikan motifasi dan dorongan kepada para kafilah yang tengah berlomba, baik melalui doa mau pun dengan cara mengunjungi para kafilah itu di pemondokannya di Kota Solok.

Kabag Kesra Sedakab Sijunjung Dody Katim selaku pimpinan kafilah mengatakan, rombongan yang seluruhnya berjumlah 70 orang, terdiri dari 35 qori dan qoriah serta 35 orang pelatih, offisial, pimpinan dan wakil pimpinan kafilah,  tenaga medis, wartawan peliput dan supir.

Ke-35 qori dan qoriah itu akan mengikuti 10 dari 12 cabang perlombaan, yaitu Tilawah, Tartil, Hafidz, Qiaat Sabaah, Khutbah Jumat, MSQ, MFQ, M2IQ, Bintang Qasidah dan Khat Quran.

“Yang tidak diikuti kafilah Kabupaten Sijunjung, adalah cabang lomba Tafsir Quran dan cabang lomba Kitab Standar. Cabang itu tidak bisa diikuti, karena calon kafilah yang akan diseleksi tidak ada”, jelas Dody Katim. –nas@sijunjung.go.id

Related Articles

- Kepala Daerah -spot_img

Latest Articles