Sabtu, April 20, 2024

Ruas Jalan Ibukota Muaro Sijunjung Di Semprot Cairan Disinfektan

Muaro, MC Sijunjung – Pemerintah Daerah Kabupaten Sijunjung terus melakukan upaya penanggulangan serta antipasi penyebaran virus corona atau covid-19 dengan penyemprotan disinfektan secara massal di ruas jalan ibu kota Muaro Sijunjung, Jumat (27/3/20).

Kegiatan tersebut diselenggarakan melalui Badan Penanggulangan Bendacana Daerah (BPBD), Satpol PP dan Damkar, Dinas Kesehatan, Dinas Komunikasi dan Informatika juga bekerja sama dengan Polres Sijunjung dan Kodim 0310 SS.

Plt BPBD Sijunjung, Hendri Caniago mengatakan penyemprotan yang kita lakukan ini sebagai upaya penanggulangan serta antipasi penyebaran virus corona dalam menekan potensi penyebaran virus corona di Ranah Lansek Manih.

” Penyemprotan kita mulai dari ruas jalan Depan BPBD menuju Polres, Simpang Pangeran, Pulau barambai, simpang tugu dan sampai ke logas,” katanya.

‘ Selain itu pusat pemerintahan seperti halaman kantor, halaman rumah Dinas dan pusat keramaiian seperti taman dan RTH juga ikut kita semprot,” terangnya.

“Pada kesempatan itu kita menggunakan 3 unit mobil yang mana ketika mobil tersebut mengisi tangki airnya masing-masing sebanyak dua kali,” lanjutnya.

” Adapun mobil yang kita turunkan diantaranya satu unit mobil Milik BPBD dengan skala air kurang lebih 5000 liter air, Mobil pemadam kebakaran dengan skala air 6000 liter, dan Water Canon milik Polres Sijunjung dengan skala air 6500 liter”, tutupnya. (Noven)/infopublik.sijunjung.go.id

Related Articles

- Kepala Daerah -spot_img

Latest Articles